25 November 2015

Disaggregate Objek di Mapinfo 12

Disaggregate Objek


Disaggregate objek bertujuan untuk memisahkan Combine objek menjadi objek yang terpisah-pisah.
Perintah Disaggregate mengandung pemisahan data sehingga kolum pada objek baru mengandung data yang sama dengan objek aslinya. Disaggregate hanya bisa dilakukan pada layer yang editable.


Untuk menjadikan layer editable pastikan tanda editable pada jendela navigasi hidup. Atau klik kanan pada objek yang hendak di split lalu pilih option Make Selection Editable
Berikut ini gambaran konsep disaggregate objek:
Disaggregate konsep
Gambar di atas menunjukan sebuah objek yang merupakan Union dari 3 buah objek (hasil prosess combine) memiliki 1 record data. Prosess disaggregate akan memecah objek tersebut menjadi 3 buah objek yang masing-masing objek memiliki nilai colum yang sama satu sama lain.

Tool ini dapat di peroleh di menut Tab SPATIAL >> 

Ketika menjalankan Tool ini akan muncul jendela form Disaggregate Objeks.
jendela form disaggregate


Bila opsi Retain Holes in Region  di centang, maka ketika melakukan disaggregate region dan di temukan sebuah region yang memiliki lubang (multi polygon) maka lubang itu dibiarkan apa adanya, tidak ikut di disaggregate. Sebaliknya bila pilihan ini tidak di centang maka lubang itu di anggap polygon yang perlu di  disaggregate. Perhatikan gambar dibawah ini:

Prosess Disaggregate Mapinfo 12

Hasil akhirnya bila Retain Holes in Polygon tidak di centang akan menghasilkan record yang lebih banyak, karena lubang pada polygon di anggap sebuah region yang perlu di disaggregate.

Opsi All Objeks semua objek di pisah (disaggregates) sehingga 1 objeks adalah 1 record, sedangkan Opsi Collection Only prosess dilakukan hanya untuk tipe data collection saja. Data selain collection tidak akan ikut di disaggregate.

Gambar di bawah ini bisa lebih menjelaskan:

Perbedaaan Disaggregate All Objects dan Collection Only

Sebuah data collection objek yang terdiri dari multi polygon, multi point dan multi polyline di disaggregates mengahsilkan 3 data yaitu sebuah data multi point, sebuah data multi polygon dan sebuah data multi polylines.

No comments:

Post a Comment